IDE Indonesia dan AHLI Sepakat Jalin Kerja Sama Ekspor-Impor Produk Halal

POLITITUDE – Direktur Eksekutif IDE Indonesia, Muhammad Rakhman, didampingi oleh Wakil Direktur Deni Martanti serta Dewan Pengawas, menerima kunjungan delegasi Asosiasi Halal Logistik Indonesia (AHLI) di kantor IDE Indonesia, Menara Bidakara 2, Jakarta Selatan, pada 6 Desember.

Dalam pertemuan ini, kedua pihak membahas peluang kerja sama strategis di sektor ekspor dan impor produk halal.

Muhammad Rakhman menegaskan bahwa IDE Indonesia memiliki sumber daya yang memadai dalam hal komoditas dan produk halal, berkat dukungan dari perusahaan-perusahaan binaannya yang berfokus pada bidang tersebut.

“Kami memiliki sumber daya yang cukup untuk mengelola ini. Oleh karena itu, IDE Indonesia sangat terbuka untuk menjalin kerja sama dengan pihak lain,” ungkap Rakhman.

Di sisi lain, perwakilan dari AHLI menyampaikan apresiasi atas sambutan yang diberikan IDE Indonesia kepada delegasinya.

AHLI juga menyatakan minat yang besar serta dukungannya terhadap program-program IDE Indonesia, khususnya dalam mendukung pengembangan dan distribusi produk halal secara internasional.

Kolaborasi ini diharapkan dapat memperkuat jaringan distribusi produk halal, baik di dalam negeri maupun luar negeri, sekaligus mendukung pertumbuhan industri halal di Indonesia.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post ONE LAW FIRM Raih Kemenangan Besar dalam Kasus Hubungan Industrial di Pengadilan
Next post Membawa Semangat Kesejahteraan Ekonomi, Ir. Ilman Resmi Bergabung sebagai Dewan Pembina IDE Indonesi