Menag Nasaruddin Umar Kunjungi Kalteng, Pantau Pelayanan PTSP Kanwil

POLITITUDE – Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar menyempatkan diri berkunjung ke Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Kalimantan Tengah di sela-sela kunjungan kerjanya di Kota Palangka Raya.

Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya Menag untuk memantau langsung pelayanan publik yang diberikan oleh Kanwil Kemenag Kalteng.

Kedatangan Menag bersama Staf Khusus Bidang Kebijakan Publik, Media, dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Ismail Caiwud disambut oleh Plt Kakanwil Hasan Basri beserta jajaran dan para Kepala Kankeemnag Kab/Kota pada Jumat (07/11/2025).

Di setiap ruang kerja yang didatanginya, Menag menyapa dan berinteraksi dengan para pegawai Kanwil Kemenag Kalteng.

Kunjungan tidak hanya mempererat hubungan spiritual, tetapi juga menjadi momen untuk membangun kebersamaan antara Menag dan seluruh staf Kanwil Kemenag Kalteng.

Salah satu spot yang menjadi perhatian Menag adalah ruang PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu). Menag mengapresiasi fasilitas di PTSP yang dirancang aman, nyaman, dan efisien bagi para pengguna layanan Kanwil.

Dalam dialog dengan petugas PTSP, menag menanyakan beberapa hal seperti jadwal pelayanan, jenis layanan, fasilitas yang diterima pengunjung, dan lainnya.

Menag menekankan pentingnya inovasi dan peningkatan kualitas layanan agar masyarakat semakin merasakan kemudahan dalam mengakses layanan publik.

“Kanwil Kemenag Kalteng kendati kantornya kecil tapi saya harap prestasinya besar dan semoga konsisten memberikan layanan yang senantiasa lebih baik pada masyarakat,” kata Menag menyapaikan kesannya.

Plt Kakanwil menyatakan suatu kehormatan bagi keluarga besar Kanwil Kemenag Kalteng atas waktu yang diluangkan Menag di sela padatnya agenda.

Ia berharap kunjungan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh pegawai untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top